Lima Mitos Tentang Wanita

Jumat, 08 Oktober 2010



Penelitian menemukan bahwa beberapa mitos mengenai tubuh wanita tidaklah benar. Berikut adalah beberapa mitos yang biasanya menjadi topik hangat bagi para wanita:

Mitos 1: Pembuahan tidak akan terjadi saat wanita sedang mengalami menstruasi.
Faktanya: Sperma dapat hidup sampai dengan satu minggu di dalam rahim wanita. Ketika masa menstruasi selesai, sperma akan langsung menuju sel telur yang dapat menyebabkan pembuahan.

Mitos 2: Menopause mempengaruhi gairah untuk bercinta para wanita.
Faktanya: Menopause tidak mempengaruhi gairah bercinta wanita. Penelitian yang dipimpin oleh Edward Laumann menemukan wanita berumur lebih dari 50 tahun yang mengalami menopause masih melakukan kegiatan seks beberapa kali dalam sebulan.

Mitos 3: Antibiotik membuat pil KB tidak bekerja dengan baik.
Faktanya: Antibiotik tidak mempengaruhi cara kerja pil KB, walaupun sampai saat ini belum ada penjelasan lebih lanjut mengenai masalah ini.

Mitos 4: Wanita dan Pria membutuhkan waktu tidur yang sama.
Faktanya: Sebuah penelitian di Universitas Warwick yang melibatkan 6000 peserta menemukan bahwa wanita yang tidur kurang dari lima jam lebih beresiko menderita hipertensi jika dibandingkan dengan mereka yang tidur selama lima jam atau lebih, sedangkan laki-laki tidak memiliki kecenderungan tersebut.

Mitos 5: Selaput dara adalah penentu keperawanan wanita.
Faktanya: Selaput dara bukan penentu keperawanan seorang wanita. Banyak mitos beredar bahwa selaput dara pada vagina perempuan akan robek ketika wanita tersebut melakukan hubungan badan untuk yang pertama kalinya. Selaput dara memiliki lubang yang amat kecil dan memiliki elastisitas yang berbeda-beda pada setiap wanita.(Livescience/AYB)







Deslina Carolina
gayahidup.liputan6.com
Translate to : by

2 komentar:

Anonim mengatakan...

:shock:

mintos yang pertama saya baru tahu faktanya.... hihhihi


terjawab sudah semua mitos tuh

salaam kenal

habib maulana mengatakan...

salam kenal juga, mas, sukses sll ya,trims

Posting Komentar