2 Remaja Dalam Karung : Polda Jabar: Pelaku Ingin Merusak Citra Polisi

Senin, 29 November 2010

Polda Jabar meyakini sejumah pelaku yang menganiaya dua remaja dan merampas sepeda motor merupakan polisi gadungan. Kawanan penjahat yang mengaku anggota polda itu memanfaatkan celah terkait maraknya aksi kejahatan geng motor.

"Kami tegaskan bahwa pelakunya bukan anggota polisi. Mereka ingin merusak citra polisi," ungkap Kabidhumas Polda Jabar Kombes Pol Agus Rianto melalui pesan singkatnya kepada wartawan, Senin (29/11/2010).

Agus menuturkan, tim gabungan dari Polrestabes Bandung dan Polda Jabar saat ini masih menyelidiki kasus tersebut. Pelaku, kata dia, sedang diburu. "Kami sedang melakukan pengejaran dan pencarian," jelasnya.

Agus meminta masyarakat lebih waspada dan bisa melaporkan ke polisi kalau menemukan polisi gadungan. Ia berpesan, bila ada orang mengaku sebagai polisi agar meminta identitas kartu anggota dan surat tugas.

"Selain itu, catat ciri-ciri kendaraan yang digunakan. Seperti jenisnya, plat nopol-nya, warna kendaraan dan lainnya," tutur Agus.

Apabila masih merasa tidak yakin dengan orang mengaku polisi, kata dia, sebaiknya segera melaporkan ke kantor polisi terdekat untuk dilakukan  penanganan lebih lanjut.

"Masyarakat tidak boleh main hakim sendiri. Mari kita serahkan kepada mekanisme hukum yang ada, tutup Agus.

Minggu (29/11/2010), ketika melintas di Jalan Samsudin dekat SMP 11 Bandung sekitar pukul 01.00 WIB tadi, sepeda motor yang dikendarai Egi dan Fadil tiba-tiba diberhentikan oleh sejumlah pria. Menurut Egi, di pinggir jalan itu terlihat mobil Kijang warna hijau milik para pelaku yang diketahui berjumlah enam orang.

Selanjutnya, kata Egi, beberapa pelaku meminta Fadil yang membawa motor untuk memperlihatkan surat-surat kendaraan. Fadil pun memberikan STNK motor tersebut. Namun begitu, Egi dan Fadil digeledah tubuhnya oleh mereka.

Para pelaku menuduh Egi dan Fadil anggota geng motor. Meski sudah mengaku bukan anggota geng motor, para pria ini malah memaksa Egi dan Fadil masuk ke mobil Kijang.

Egi menuturkan, salah seorang pelaku langsung mengambil sepeda motor beserta STNK. Sementara lima lainnya lagi ikut masuk ke mobil. Salah seorang pelaku menunjukkan lencana seperti yang dimiliki anggota Polri.

Kemudian Egi dan Fadil dipukuli di dalam mobil. Tangannya diikat ke belakang dengan tali rapia serta wajahnya ditutup karung, lalu dibuang di Parongpong.
(bbn/avi)

http://bandung.detik.com/read/2010/11/29/173245/1505069/486/polda-jabar-pelaku-ingin-merusak-citra-polisi?881104485


Translate to : by

0 komentar:

Posting Komentar